Matikan Bila Tak Di Gunakan!!

Ada hal yang menarik perhatian saya di kantor tempat saya bekerja, setiap kali saya melewati ruangan-ruangan, di dinding selalu ada tombol untuk mematikan dan menyalakan lampu dengan di sertai tulisan “on” dan “off”,kemudian di atas tombol tersebut terdapat sebuah stiker yang bertuliskan “matikan jika tidak di gunakan”.
Sekilas memang biasa saja, sehingga banyak karyawan (mungkin) tidak memperhatikan. namun hal ini menarik dan menginspirasi saya. Hingga bisa sangat memotivasi saya. Kenapa saya terinspirasi? Bukan karena bentuk tulisannya yg mencolok tapi makna dari kalimat tersebut.


Matikan Bila Tak di Gunakan”… hmmm menarik bukan? Bagaimana, teman sudah menangkap maksud saya? Oke ijin kan saya sedikit berbagi.

Dari kalimat tersebut, yang sebenarnya mungkin menurut HRD adalah untuk mengingatkan, bahwa matikan lampu jika tak di gunakan, sebagai penghematan energy. Tapi ijinkan saya mengambilnya dari sudut pandang yang berbeda, begini..

Bayangkan bahwa kita ini adalah lampu-lampu tersebut, dan memiliki tombol-tombol untuk menghidupkan dan mematikan kita. Dan yang berhak menghidupkan dan mematikan tombol-tombol kita adalah Tuhan.
Nah jika diatas tombol-tombol “on-off” kita ada tulisan “Matikan Jika Tidak Digunakan”, kemudian Tuhan yang berkuasa untuk menekan tombol-tombol itu, maka Dia akan “mematikan” kita jika kita tidak digunakan atau tidak berguna. Sebaliknya jika kita masih di gunakan atau masih berguna, maka kita akan menyala terus dan Tuhan belum menekan tombol “off” kita. Bagaimana sudah menangkap maksud saya? Right..!! applause untuk anda.



Ya benar sekali, bahwa kita hidup haruslah bermanfaat, baik untuk kita, keluarga kita, orang lain atau bahkan untuk alam semesta. Dari tulisan itu, saya selalu merasa di ingatkan agar terus menjadi orang yang bermanfaat untuk sekeliling kita, menjadi orang yang bisa “digunakan” oleh orang lain. Bahkan bisa menularkan kesuksesan kita kepada orang lain.

Bukan kah menyenangkan bisa bermanfaat untuk orang lain? Dimana kita bisa memberikan apa yg kita punya untuk membantu orang lain. Dan ini mungkin bisa memperpanjang usia kita looh.. dari pada hidup hanya mementingkan diri sendiri, tak peduli keadaan orang lain, bahkan tak memberikan kontribusi kepada lingkungan, hmmm bagaimana orang seperti ini? Lampu saja akan di matikan karena tidak di gunakan atau tidak berguna. Bahkan agama pun menyebutkan “sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat untuk orang lain”.

Bagaimana? Selalu ada alasan, kenapa kita hidup dan masih hidup sampai saat ini, sudah menemukan alasannya? Sudah menemukan apa manfaat anda untuk orang lain? Luar biasa..

Demikian, salam berbagi..

0 Response to "Matikan Bila Tak Di Gunakan!!"

Post a Comment

Advertisement