Miskin Itu Dosa??!!

Mitra Oxy yang dahsyat!!
Mudah-mudahan anda dalam keadaan yang luarbiasa dengan semangat yang tetap menyala. Pada acara Gebyar Oxy 2010 di Arena PRJ Kemayoran tanggal 24 Januari 2010 kemarin, semangat saya benar-benar terbakar,, banyak hal-hal baru yang saya dapatkan, yang lebih menarik perhatian saya adalah tentang “MISKIN ITU DOSA..!!” yang dibawakan oleh motivator ternama Johan Yan.
Ada rekan saya yang kurang setuju dengan judul tersebut, miskin kok dosa? Kan bukan kita yang menginginkan jadi orang miskin, memang kita sudah terlahir dari orang miskin, bagaimana mau kaya kalau untuk memperbaiki hidup saja sulit, semua orang pasti mau kaya kan, lantas kenapa miskin itu dosa?
Itulah yang ada dipikiran rekan saya pada awalnya. Namun, setelah mendengarkan materi dan motivasi yang sangat luar biasa dari Mr. Johan Yan. Pikiran kami pun terbuka.
Memang miskin itu dosa!!.. melihat kondisi sekarang yang banyak terjadi, ada orang tua menjual anaknya demi mencukupi kebutuhan hidup, ada lagi seorang wanita yang harus menjual dirinya demi hidup, bahkan ada seorang ayah yang tiba-tiba terpaksa merampok atau mencuri demi membiayai biaya rumah sakit anaknya, dan mungkin masih banyak kasus-kasus lain yang merupakan sebuah dosa karena kemiskinannya.
Bahkan Rasulullah SAW pun pernah bersabda, bahwa kemiskinan itu mendekati kekufuran.

Gebyar Oxy 2010 memang benar-benar dahsyat!! Membuka pola pikir, memotivasi kami untuk menjadi lebih baik, bahkan memotivasi untuk menjadi lebih kaya dan lebih kaya lagi.. pada acara tersebut memberikan gambaran kepada kita bahwa Jangan menyalahkan kondisi kita jika terlahir dari keluarga miskin, mental kita lah yang membuat kita menjadi miskin dan tetap miskin. Karena kita masih memelihara sifat-sifat buruk yang bersahabat dengan kemiskinan.

Mungkin di diri kita masih memiliki pola pikir seperti diatas, orang kaya hanya untuk keturunan kaya, orang miskin tidak bisa kaya, dan alasan lain yang membenarkan untuk kita tidak bisa kaya. Intinya kita harus percaya bahwa kekayaan dan kesuksesan bukan milik orang-orang tertentu. Seperti kata pak Andri Wongso: ”Sukses adalah Hak saya..!!”
Ya benar, sukses adalah hak kita. Jangan salahkan orang tua kita yang miskin, jangan salahkan siapa kita saat ini, yang terpenting adalah jika kita ingin merubah nasib, jika kita ingin kaya, jika kita ingin sukses.. maka lakukan tindakan dari sekarang. Rubah pola pikir dan sikap miskin kita, insya allah akan ada jalan, karena Allah SWT sendiri pun telah berjanji dalam kitab sucinya, bahwa Dia tak akan merubah nasib suatu kaum jika kaum itu sendiri tidak merubahnya..

Para mitra oxy yang dahsyat!! Keputusan anda bergabung di bisnis oxy sudah benar. Oxy adalah kendaraan kita menuju kekayaan, kesuksesan dan impian kita. Jadi jangan ragu lagi menjalankannya. Sudah banyak bukti orang-orang dari latar belakang kehidupan yang biasa-biasa saja kini berubah menjadi luar biasa setelah menjalankan bisnis oxy.
Seperti Leader kita Bpk. Nevrianto, dahulu ia seorang supir taksi, bahkan pernah menjadi penjaga rental Playstation serta tidak punya tempat tinggal, tapi kini.. setelah menjalankan oxy kurang lebih 3 tahun, ia sudah bisa merubah nasib, ia kini memiliki mobil mewah, memiliki penghasilan puluhan juta, bahkan memiliki sebuah apartement, luar biasa!!!

Mitra oxy yang dahysat, kita bisa seperti itu. Anda bisa, saya bisa, kita bisa!! Nothing is imposible..
Semua berawal dari mimpi, miliki mimpi yang besar maka hidup mu akan besar. Miliki mimpi yang kecil maka hidup mu akan biasa-biasa saja.
Jangan takut untuk bermimpi, jangan takut untuk tidak bisa mencapai impian kita, karena tragedi kehidupan bukanlah gagal meraih impian, tapi tidak punya mimpi untuk diraih..
Mari kita berubah mulai saat ini juga demi masa depan kita lebih baik, masa depan kita tidak ditentukan oleh garis tangan kita, tapi ditentukan oleh tangan kita!!

Jangan lagi menyalahkan kondisi keluarga kita yang miskin, jangan lagi menyalahkan keterbatasan kita yang menghambat kita untuk maju..

“kita terlahir miskin itu bukan salah kita…
Tapi kita mati dalam keadaan miskin, itu baru salah kita..!!!”


Semoga terinspirasi..
Tetap semangat!!! Salam sukses super dahsyat!!






postingan lain dapat anda lihat di
http://www.solusiradi.blogspot.com

0 Response to "Miskin Itu Dosa??!!"

Post a Comment

Advertisement